Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 04/Dabo membantu salah nelayan diwilayah binaannya yang sedang bekerja memperbaiki jaring yang biasa digunakan untuk mencari ikan dilaut, yang sudah mulai sobek akibat terkena karang saat mencari ikan di laut.
Komandan Koramil 04/Dabo Kapten (Inf) D Sihombing melalui Babinsa Desa Batu Berdaun Sertu P Simbolon mengatakan, kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian TNI terhadap lingkungan sekitar dalam membantu masyarakat yang sedang bekerja, sambil menjalin silaturahmi dan hubungan harmonis dengan masyarakat warga binaannya.
“Semoga jaring tersebut dapat segera digunakan, dan dapat memberikan manfaat bagi nelayan yang dibantu tersebut,” ujarnya.
Adapun warga yang dibantu tersebut adalah Bapak Latief (53) yang merupakan nelayan yang tinggal di RT 003 / RW 007, Kebun Nyiur, Desa Batu Berdaun, Kecamatan Singkep. Warga tersebut menceritakan bahwa dirinya pergi melaut bersama dengan anaknya, untuk menjaring ikan dilaut.
Kegiatan tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar hingga selesai, serta mendapat respon dan dukungan dari masyarakat sekitar.