Dalam rangka menjalin komunikasi sosial dengan sesama warga binaannya, Bintara pembina desa (Babinsa) Koramil 04/Dabo, menyambangi warga binaannya untuk menjalin komunikasi dan berbagi informasi tentang kondisi terkini mata pencaharian warga sekitar, yang sebagian besar merupakan nelayan.
Komandan Koramil 04/Dabo, Kapten (Inf) D Sihombing melalui Babinsa Desa Busung Panjang, Serda R.A.Binran Bol Hutabarat mengatakan, kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian dan dukungan TNI kepada masyarakat sekitar, dengan mendengarkan berbagai keluhan dan bersama-sama mencarikan solusi atas berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat.
“Semoga kegiatan tersebut, dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, dan dapat terus bekerja untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ujarnya.
Adapun warga yang ditemui tersebut diantaranya Bapak Baharuddin (63) dan Bapak Paidin (47) yang berprofesi sebagai nelayan. Dalam pertemuan tersebut, Babinsa membahas tentang pekerjaan masyarakat, di Desa Busung Panjang yang mayoritasnya merupakan nelayan, dari turun temurun.
Kegiatan tersebut dapat berjalan dengan aman dan tertib, hingga selesai serta mendapat respon dan dukungan dari masyarakat sekitar.