Bintara pembina desa (Babinsa) Koramil 04/Dabo bersama-sama dengan petugas dari PLN dan warga sekitar, membersihkan dahan-dahan pohon yang menghalangi kabel listrik, yang beresiko membahayakan pengguna jalan, dan alur listrik yang dapat merusak jaringan dan membahayakan masyarakat.
Komandan Koramil 04/Dabo Kapten (Inf) D Sihombing melalui Babinsa Desa Kote yang juga merangkap Desa Pelakak, Serda Darmadi mengatakan kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian TNI yang merupakan tugas pokok TNI untuk selalu hadir ditengah-tengah masyarakat untuk membantu masyarakat dan lingkungan sekitar.
โSemoga dengan gotong royong tersebut, dapat memberikan manfaat bagi masyarakat atau warga sekitar, agar terhindar dari bahaya dan resiko lainnya yang membahayakan masyarakat,โ ujarnya.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di jalan-jalan perumahan warga, yang sudah dialiri listrik, dan kabel-kabel listrik yang terpasang di beberapa ruas jalan menuju perumahan. Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dapat berjalan dengan aman dan tertib hingga selesai, serta mendapat dukungan dari masyarakat sekitar.