Marokkecil, 16 Desember 2023 โ Serda Junaidi, Babinsa (Bintara Pembina Desa) Koramil 04/Dabo, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) pada hari Sabtu ini di Desa Resang, Desa Marok Kecil, Desa Marok Tua, Kelurahan Berlian, dan merangkap Desa Pulau Lalang.
Komandan Koramil 04/Dabo, Kapten (Inf) D Sihombing mengatakan, pada kesempatan tersebut, Serda Junaidi terlibat langsung dalam kegiatan komsos bersama warga dusun I Desa Marok Kecil.
Bersama bapak Ajuwar yang berusia 56 tahun, Serda Junaidi membantu memasang batu pondasi untuk dapur yang akan segera dibangun. Dapur tersebut mengalami kerusakan serius dan perlu segera direnovasi.
Bapak Ajuwar, warga dusun I Desa Marok Kecil, sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Serda Junaidi. Ia menyampaikan bahwa dapur yang rusak menjadi kendala dalam kegiatan sehari-hari, dan kehadiran Babinsa Koramil 04/Dabo sangat membantu meringankan beban masyarakat.
Baca Juga
Serda Junaidi menyatakan bahwa kegiatan komsos ini merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat. โKami berupaya membantu masyarakat dalam berbagai aspek, termasuk dalam pemulihan fasilitas yang sangat dibutuhkan seperti dapur ini,โ ujar Serda Junaidi.
Babinsa Koramil 04/Dabo berharap bahwa kegiatan seperti ini dapat mempererat hubungan antara TNI AD dan masyarakat, sekaligus membantu memenuhi kebutuhan masyarakat yang memang memerlukan perhatian lebih. Semoga kegiatan komsos ini dapat menjadi contoh positif bagi masyarakat lainnya untuk lebih berkolaborasi dalam meningkatkan kesejahteraan bersama.