Dalam rangka menjalin komunikasi sosial dengan sesama warga binaannya, Bintara pembina desa (Babinsa) Marok Kecil membantu salah satu warga binaannya, yang sedang membuat kapal pompong yang nantinya akan digunakan nelayan, untuk mencari ikan dilaut, yang merupakan mata pencaharian masyarakat sekitar.
Komandan Koramil 04/Dabo Kapten (Inf) D Sihombing melalui Babinsa Desa Marok Kecil yang juga merangkap Desa Pulau Berhala Serda Junaidi mengatakan, kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, untuk memberikan suport dan dukungan moril kepada masyarakat yang sedang bekerja.
โSemoga apa yang dilakukan tersebut, dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, dan membantu meringankan beban warga yang dibantu,โ ujarnya.
Adapun warga yang dibantu tersebut adalah Bapak Azis (53) yang merupakan warga yang tinggal di RT 001 / RW 002, Dusun II, Desa Marok Kecil, Kecamatan Singkep Selatan. Dalam kegiatan tersebut Babinsa ikut membantu, mengecat dan memegang kayu material untuk membuat kapal pompong.
Baca Juga
Kegiatan yang dilaksanakan tersebut, dapat berjalan dengan aman dan tertib hingga selesai, serta mendapat respon, dan dukungan dari masyarakat setempat.