Babinsa Resan Koramil 04/Dabo Kodim 0315/TPI Bantu Warga Bekerja Perbaiki Rumah

Dalam rangka menjalin komunikasi sosial dengan sesama warga binaannya Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 04/Dabo membantu salah satu warga binannya yang sedang bekerja memperbaiki rumah dengan menyusun batu bata, untuk merehab rumah yang ditempati agar menjadi lebih bagus.

Komandan Koramil 04/Dabo Kapten (Inf) D Sihombing melalui Babinsa Desa Resang yang juga merangkap Desa Berhala berharap dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut diharapkan dapat semakin memperkuat tali silaturahmi antar sesama warga binaannya dengan menjalin komunikasi sosial untuk mengetahui berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat.

ADVERTISEMENT

โ€œDengan keberadaan TNI ditengah-tengah masyarakat, diharapkan dapat memberikan bantuan dan keringanan kepada masyarakat yang dibantu, dan memberikan motivasi serta dukungan lainnya,โ€ ujarnya.

Adapun warga yang dibantu tersebut adalah Bapak Abdul samad (58) yang merupakan warga RT 01/RW 02, Kecamatan Singkep Selatan, Kabupaten Lingga. Meski dihari libur tidak menyurutkan semangat Babinsa untuk terus turn ke lapangan membantu masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar hingga selesai, serta mendapat dukungan dari masyarakat dan warga binaannya.


Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New

POPULER

What's Hot