Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melalui Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) membuka program beasiswa bagi para mahasiswa/i asal Kepulauan Riau.
Melalui laman resmi beasiswa.kepriprov.go.id, disebutkan bahwa beasiswa ini guna mendukung pelaksanaan Misi ke-3 RPJMD tahun 2021-2026 yaitu Meningkatkan kualitas pendidikan, keterampilan dan profesionalisme Sumber Daya Manusia sehingga memiliki daya saing tinggi.
Beasiswa ini diharapkan dapat meringankan beban biaya perkuliahan mahasiswa-mahasiswi Kepulauan Riau yang sedang berkuliah baik itu di kampus yang berada di wilayah Provinsi Kepulauan Riau maupun yang berkuliah diluar wilayah Provinsi Kepulauan Riau.
Beasiswa ini merupakan stimulan yang diberikan satu tahun satu kali disesuaikan dengan kondisi ketersediaan anggaran dari Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau.
“Dengan adanya bantuan beasiswa ini diharapkan agar adik-adik mahasiswa dapat lebih bersemangat dan fokus untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kualitas sumber daya manusia yang memiliki daya saing tinggi,” tulis pengantar di laman tersebut.
Bagi Mahasiswa/i yang telah mendapatkan Beasiswa Provinsi Kepulauan Riau TA 2022, tidak dapat mendaftar beasiswa Provinsi Kepulauan Riau TA 2023.
Kuota Penerima Beasiswa
Pada tahun 2023 ini, Pemprov Kepri mengalokasikan dana untuk beasiswa tersebut sebesar Rp 4,5 miliar. Adapun kuota penerima baik excat maupun non exact yakni terdiri dari:
Diploma (D3)
- Jalur prestasi dalam daerah Kepri sebanyak 100 penerima.
- Jalur kurang mampu dalam daerah Kepri sebanyak 100 penerima.
Strata I (S1) / Diploma IV
- Jalur prestasi dalam daerah Kepri sebanyak 250 penerima.
- Jalur kurang mampu dalam daerah Kepri sebanyak 750 penerima.
- Jalur prestasi luar daerah Kepri sebanyak 300 penerima.
Syarat Pengajuan Beasiswa
Mahasiswa/i yang ingin mengajukan beasiswa dapat mempersiapkan proposal sebagai berikut:
- Permohonan bantuan dibuat dalam bentuk proposal yang ditujukan kepada Gubernur Kepulauan Riau melalui Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Kepulauan Riau (bagi mahasiswa yang dinyatakan lulus).
- Proposal diajukan atas nama orang pribadi dengan melampirkan syarat-syarat sebagaimana diatur dalam persyaratan khusus bagi mahasiswa yang dinyatakan lulus (daftar terlampir).
- Setiap proposal permohonan hanya memuat 1 (satu) nama mahasiswa.
- Proposal harus menyebutkan jalur yang dipilih yaitu :
Jalur Mahasiswa DIII Berprestasi Dalam Kepri;
Jalur Mahasiswa DIII Tidak Mampu Dalam Kepri;
Jalur Mahasiswa SI / DIV Berprestasi Dalam Kepri;
Jalur Mahasiswa SI / DIV Tidak Mampu Dalam Kepri;
Jalur Mahasiswa SI / DIV Berprestasi Luar Kepri; - Proposal yang telah diajukan tidak dapat ditarik kembali.
Adapun persayratannya dapat dicek dalam gambar berikut:
Alur Pendaftaran
Pendaftaran dapat dilakukan melalui situs beasiswa.kepriprov.go.id.Â
Adapun prosesnya dijabarkan dalam gambar berikut:
Jadwal Pendaftaran dan Pengumuman
- Pendaftaran dibuka dalam waktu 1 bulan, yaitu mulai tanggal 3 Maret 2023 sampai dengan 3 April 2023
- Masa sanggah dan pengiriman dokumen permohonan beasiswa diberikan waktu 1 minggu, yaitu tanggal 6-13 April 2023
- Pengiriman berkas/dokumen permohonan beasiswa selama 2 minggu, yaitu tanggal 6-19 April 2023
- Verifikasi faktual 1 bulan, yaitu tanggal 3 Mei 2023 sampai dengan 3 Juni 2023
- Pengumuman penerimaan beasiswa pada tanggal 3-6 Juni 2023
- Penyaluran beasiswa mulai tanggal 7-19 Juni 2023.