Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, memastikan proses pembangunan Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) yang terletak di kawasan Kolong akan berlanjut.
Kepala Dinas PUPR Karimun, Cahyo, mengatakan jika JPO pertama di Karimun itu nantinya akan dilengkapi dengan atap dan pagar pembatas lebih ditinggikan.
โPenganggaran pemasangan atap tengah di kebut, serta pagar pengaman akan kita tingkatkan lagi. Ini lagi tahap penganggaran,โ katanya.
Cahyo menjelaskan jika kondisi JPO saat ini belum sampai pada tahap penyelesaian dan masih tahap pengerjaan.
Baca Juga
โSaat ini kan kondisinya belum selesai 100 persen, masih ada proses pembangunan yang lain. Jadi kami berharap masyarakat bisa bersabar, pastinya JPO tersebut dibangun dengan keamanan serta kenyamanan penggunanya,โ ucapnya.
Ia menambahkan, anggaran pemasangan atap serta sarana lainnya terpisah dari pembangunan fisik JPO saat ini.
โAnggarannya terpisah, ini kita lagi rencanakan, dan insyaallah tahun ini JPO itu selesai dan dapat dipergunakan,โ tutup dia.