DPD KNPI Karimun Siap Gelar Musda 7 Agustus Mendatang

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, menjadwalkan pelaksanaan Musda pada 7 Agustus 2022 mendatang.

Ketua Karateker KNPI Kabupaten Karimun, Muhammad Zuhdie, menuturkan penetapan jadwal Musda tersebut telah melalui proses persiapan yang cukup matang.

ADVERTISEMENT

โ€œBeberapa bulan yang lalu langkah-langkah organisasi sudah kami lakukan, mulai dari konsolidasi OKP, Pembentukan DPK KNPI di Kecamatan serta serangkaian rapat-rapat pleno, baik pengurus maupun Stering Committee,โ€ ujar Zuhdie, Selasa (2/7).

Selain itu, kata Zuhdie, pihaknya saat ini persiapan terus dilakukan termasuk berkoordinasi dengan instansi terkait jelang Musda mendatang.

Sementara Sterring commite (SC) Musda VI, Aidil Adha, menjelaskan pendaftaran bakal calon (balon) ketua KNPI Kabupaten Karimun akan mulai dibuka pada tanggal 3 Agustus 2022 ini dan pengambilan formulir pendaftaran dapat dilakukan kantor sekretariat KNPI Kabupaten Karimun.

Secara umum, persyaratan untuk dapat dipilih menjadi ketua DPD KNPI kabupaten/kota harus memenuhi syarat sesuai dengan anggaran rumah tangga (ART) KNPI pada pasal 21 tentang Dewan Pengurus Daerah Kabupaten/Kota ayat 3 yang berbunyi:
โ€ข Tidak melebihi 2 (dua) periode sebagai ketua.
โ€ข Pernah atau sedang menjabat sebagai unsur pimpinan DPD KNPI kabupaten/kota dan atau unsur pimpinan OKP nasional tingkat kabupaten/kota yang dibuktikan dengan SK kepengurusan masing-masing lembaga.
โ€ข Didukung sekurang-kurangnya 20% suara peserta dalam Musda KNPI Kabupaten/kota.
โ€ข Mendapatkan rekomendasi dukungan tertulis dari 3 (tiga) Dewan Pimpinan Kecamatan/Distrik KNPI serta sekurang-kurangnya 6 (enam) OKP nasional tingkat kabupaten/kota yang berhimpun dalam KNPI serta berstatus sebagai peserta Musda KNPI Kabupaten/kota.
โ€ข Menyampaikan daftar riwayat hidup dan pokok-pokok pikiran mengenai visi misi serta strategi dan kebijakan dalam memajukan KNPI dihadapan peserta Musda KNPI Kabupaten/kota.

โ€œUntuk persyaratan khusus, lebih jelasnya silahkan datang ke sekretariat pendaftaran dan akan kita jelaskan secara lebih terperinci,โ€ ungkapnya.


Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New

POPULER

What's Hot