Menu

Mode Gelap

Warta · 14 Jun 2023 20:22 WIB

Hari Keluarga Nasional, BKKBN Kepri Target 15 Ribu Akseptor KB Dalam Sehari


					Pencanangan sejuta akseeptor dalam rangka Hari Keluarga Nasional XXX tahun 2023. Foto: Istimewa Perbesar

Pencanangan sejuta akseeptor dalam rangka Hari Keluarga Nasional XXX tahun 2023. Foto: Istimewa

ADV – Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kepulauan Riau menargetkan 15 ribu akseptor KB dalam sehari.

Hal tersebut guna mendukung program nasional pencanangan sejuta akseeptor dalam rangka Hari Keluarga Nasional XXX tahun 2023.

ADVERTISEMENT

Kepala BKKBN Kepri, Rohina, mengungkapkan hingga siang total akseptor KB di seluruh kabupaten/kota sudah mencapai sekitar 12 ribu orang atau 96 persen.

“Sejak pukul 9 pagi tadi, Tanjungpinang, Bintan dan Lingga  sudah melebih target 100 persen. Maka kita dorong kabupaten/kota yang lain bisa mencapai target akseptor hingga pukul 16.00 nanti,” ungkapnya, Rabu (14/6).

Lebih lanjut Rohina menjelaskan, pihaknya terus berkoordinasi dengan kabupaten/kota agar target 15 ribu akseptior KB se-Kepri bisa tercapai dalam sehari.

Sebab, target tersebut diberikan pemerintah pusat sesuai dengan program sejuta akseptor KB. Oleh Sebab itu, ia mengimbau kepada warga akseptor dapat mengikuti program tersebut di seluruh fasilitas kesehatan masing-masing daerah.

ADVERTISEMENT

“Program ini gratis, ditujukan kepada pasangan subur untuk mencegah kehamilan,” sebutnya.

Sementara itu, Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, berkomitmen mendukung penuh pelaksanana program sejuta akseptor KP di wilayahnya.

Menurutnya, pengendalian pertumbuhan penduduk sangat penting guna memastikan keseimbangan antara sumber daya yang tersedia dengan kebutuhan masyarakat.

ADVERTISEMENT

“Semua yang kita lakukan ini, program ini adalah sifatnya program yang preventif. Program preventif ini sangat erat kaitannya dengan program promotif, maka program penyuluhan dan promosilah yang harus kita lakukan secara masif,” kata Gubernur Ansar.

Untuk Provinsi Kepri sendiri jumlah target akseptor adalah sejumlah 15.052 akseptor, sampai dengan jam 09.00 WIB tanggal 14 Juni 2023 sudah tercapai 12.925 akseptor atau 85,87 persen. Dengan rincian per kabupaten dan kota adalah Kabupaten Bintan 83,4 persen, Kabupaten Karimun 90,75 persen, Kabupaten Natuna 100 persen, Kabupaten Lingga 127 persen, Kabupaten Kep. Anambas 42 persen, Kota Tanjungpinang 104 persen, dan Kota Batam 82,59 persen.

Dalam upaya mendukung pencapaian target nasional, Gubernur Ansar Ahmad juga secara langsung akan menghubungi seluruh bupati dan walikota di Provinsi Kepri untuk berkomitmen terhadap Pelayanan KB Sejuta Akseptor.

ADVERTISEMENT

“Untuk kabupaten dan kota yang belum seratus persen saya akan hubungi kepala daerahnya untuk serius sehingga hari ini semuanya bisa tuntas seratus persen,” ucap Ansar.

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



whatsapp facebook copas link

ADVERTISEMENT
advertisement BP 2
Baca Lainnya

Laga Sepak Bola Tarkam di Kandis Pulau Buru Berakhir Ricuh, Polisi Bubarkan Suporter Bentrok

27 September 2023 - 15:24 WIB

IMG 20230927 151045 11zon

Seorang Warga Laboh Lingga Hilang di Laut Kentar, Tim SAR Temukan Pelampung

27 September 2023 - 12:43 WIB

Pencarian warga hilang di laut kentar

Ops Pekat Seligi 2023, Polres Lingga Datangi Sejumlah Hotel dan Penginapan

27 September 2023 - 09:54 WIB

WhatsApp Image 2023 09 26 at 20.31.19

APBD Perubahan 2023 Kabupaten Lingga Disahkan Rp 1,012 T

27 September 2023 - 09:34 WIB

Paripurna DPRD Lingga persetujuan APBD P 2023

Hingga Agustus 2023, Realisasi Belanja APBN di Kepri Capai Rp 9,67 Triliun

27 September 2023 - 09:02 WIB

IMG 20230926 193049 061 01

Proyek Pengembangan Rempang, Warga Mulai Pindah ke Hunian Sementara

26 September 2023 - 22:52 WIB

Kepala BP Batam Muhammad Rudi 34
Trending di Warta