19 calon jemaah haji asal Kabupaten Lingga mulai mengikuti manasik di Masjid Azzulfa, Dabo Singkep, sejak Kamis (19/5) lalu.ย
Kepala Kemenag Kabupaten Lingga,ย Muhammad Nasir, menyebutkan tahun ini calon jemaah se Indonesia hanya 100.051 orang.
โKita syukuri karena Arab Saudi sudah membuka dan memberikan kuota haji bagi Indonesia. Untuk Kabupaten Lingga sendiri hanya mendapatkan kuota 19 orang dengan 3 calon jamaah cadangan,โ ungkapnya.
Dijelaskannya, tahun ini ada pembatasan usia yaitu maksimal berusia 65 tahun 0 bulan per 30 Juni 2022.
Baca Juga
Ia pun menyampaikan sejumlah pesan, seperti misalnya perlu memaknai dan meresapi kalimat talbiyah dengan hati.
โIkuti bimbingan manasik ini dengan serius. Nanti yang menyampaikan dari instruktur yang sudah bersertifikat sebagai trainer haji,โ sebutnya.
Disamping itu Kasi PHU Kemenag Lingga, Muhammad Sardi, menyebutkan jika dokumen keberangkatan jemaah haji asal Lingga ini sudah siap.
โKita habya tinggal menunggu pelatan seperti koper, buku manasik dan pakaian batik jamaah,โ ujarnya.
Sementara untuk jadwal, disampaikannya, jemaah dari Kabupaten Lingga diperkirakan mulai berangkat pada 13 Juni nanti.