Menu

Mode Gelap
sosmed-whatsapp-green
Dapatkan informasi GRATIS dari kepripedia di WhatsApp Channel
Follow

Warta · 7 Jun 2022 10:38 WIB

Pansus DPRD Lingga Sampaikan Sejumlah Koreksi dari LKPJ Bupati Tahun 2021


					Paripurna DPRD Lingga terkait LKPJ Bupati Lingga tahun 2021. Foto: Dok DPRD Lingga Perbesar

Paripurna DPRD Lingga terkait LKPJ Bupati Lingga tahun 2021. Foto: Dok DPRD Lingga

Pansus Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lingga memberikan sejumlah catatan terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Lingga tahun anggaran 2021.

Hal tersebut disampaikan melalui paripurna yang digelar di DPRD Lingga, Senin (6/6) dan dipimpin langsung oleh ketua DPRD Kabupaten Lingga Ahmad Nashiruddin dan didampingi oleh Wakil Ketua I, Aziz Martindaz.

ADVERTISEMENT

Mewakili Pansus, Wakil Ketua Gabungan Komisi Said Trizwanda Lutfhi, menyebutkan jika LKPJ Bupati Lingga tahun 2021 tersebut secara umum menunjukkan capaian pembangunan di Lingga sudah baik.

“Paling tidak sudah memberikan signal positif dalam capaian kinerjanya atau dengan kata lain telah memberikan trend kemajuan pembangunan di kabupaten lingga dan ini tentunya patut mendapat apresiasi,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima kepripedia, Senin (6/6) malam.

Meski sudah tergolong baik, lanjutnya, secara khusus ada hal hal tertentu yang harus dikoreksi secara jujur dan terbuka. Khususnya dari sisi prioritas pembangunan daerah Kabupaten Lingga pada tahun 2021 lalu.

Wanda menyebutkan yang menjadi perhatian yakni masih terdapat indikator kinerja program dan kegiatan pada tahun 2021 belum mencapai target yang diharapkan.

Kemudian pihaknya menilai ada ketidak konsistennya perencanaan dan penganggaran pada tahun 2021 dengan RPJMD Kabupaten Lingga.

Selain itu, terdapat 2 urusan wajib yang tidak berkenaan dengan pelayanan dasar yang tidak dilaksanakan pada tahun 2021.

Meskipun ada catatan, DPRD Lingga mengapresiasi sektor sektor yang telah menunjukkan kinerja yang baik sebagaimana yang telah dilaporkan dalam LKPJ Bupati Lingga tahun anggaran 2021 tersebut.

ADVERTISEMENT

Sementara di bagian yang belum menunjukkan kinerja yang memuaskan, DPRD Lingga berharap agar dapat ditingkatkan untuk masa masa yang akan datang.

Paripurna ini turut di hadiri oleh FKPD, Kadis, Camat, Lurah, Kades/BPD serta tokoh alim ulama serta tokoh masyarakat.

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



sosmed-whatsapp-green
Dapatkan informasi GRATIS dari kepripedia di WhatsApp Channel
Follow
whatsapp facebook copas link

Baca Lainnya

Kejari Tanjungpinang Luncurkan Program ‘Jaksa Sahabat Guru’

5 Desember 2024 - 15:57 WIB

IMG 20241205 WA0047 11zon

Penuh Khidmat, Upacara Hari Jadi ke-76 Dalam Bingkai Sebati Mengabah Bintan Tersohor

1 Desember 2024 - 11:02 WIB

IMG 20241201 WA0013 11zon

Pastikan Kondusifitas Pilkada 2024, Pangkogabwilhan I Kunjungi TPS di Karimun

27 November 2024 - 13:55 WIB

IMG 20241127 WA0027 11zon

Cabup Karimun Firmansyah Nyoblos di TPS 001 Lubuk Semut, Ditemani Keluarga

27 November 2024 - 11:03 WIB

IMG 20241127 110023 11zon

Mantan RT Robek Surat Suara di TPS 006 Jalan Pramuka, Tanjungbalai Kota

27 November 2024 - 10:24 WIB

IMG 20241127 WA0013 11zon

Peringatan HUT PGRI ke-79 di Karimun, Bupati Rafiq: Kesejahteraan Guru Harus Dipertahankan

26 November 2024 - 11:59 WIB

IMG 20241126 115657 11zon
Trending di Warta