Memperingati hari jadi Polwan ke-74 pada 1 September 2022 mendatang, personil Polisi Wanita (Polwan) Polres Bintan bagi-bagi paket sembako kepada masyarakat Kabupaten Bintan.
Kapolres Bintan AKBP Tidar Wulung Dahono melalui IPDA Florensia Nirmala Widya Pertiwi mengatakan, bakti sosial yang digelar di Desa Kawal, Kecamatan Gunung Kijang (3/8) dilakukan Polwan Polres Bintan dengan cara door to door.
โPembagian sembako ini kami lakukan dengan langsung mendatangi rumah warga atau door to door,โ kata IPDA Florensia Nirmala Widya Pertiwi, Kamis.
Dia menjelaskan bahwa, kegiatan yang dilakukan merupakan rangkaian Hari Jadi Polwan ke 74 tahun 2022 yang mengusung tema โPolri yang Presisi, Polwan Siap Mendukung Pemulihan Ekonomi Dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh โ Indonesia Tumbuhโ.
Baca Juga
Sambung dia, kegiatan ini juga sebagai bentuk kepedulian Polri khususnya Polwan Polres Bintan terhadap masyarakat dimasa pandemi Covid-19 saat ini.
โSemoga bantuan yang kami berikan ini dapat sedikit membantu dan bermanfaat bagi masyarakat untuk meringankan beban masyarakat dimasa pandemi Covid-19 yang sampai saat ini masih berada ditengah-tengah kita semua,โ tuturnya.