Dua kandidat pasangan calon Gubenur dan wakil Gubenur peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi Kepulauan Riau akan menjalani tahapan pemeriksaan kesehatan pada Sabtu (31/8) besok.
Kedua paslon, Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura (Ansar-Nyanyang), serta, Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq (Rudi-Rafiq) akan menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Provinsi Raja Ahmad Thabib (RSUP-RAT) di Tanjungpinang.
“Pemeriksaan kesehatan bakal calon kepala daerah dilaksanakan mulai pukul 07.00 WIB,” Ketua KPU Kepri, Indrawan Susilo Prabowoadi, Jumat (30/8).
Lebih jauh ia menerangkan, dari sejumlah rekomendasi rumah sakit yang diajukan Dinas Kesehatan Provinsi Kepri, KPU Kepri akhirnya memutuskan melaksanakan pemeriksaan kesehatan di RSUP RAT.
Dengan pertimbangan, lokasi rumah sakit itu berada di pusat ibu kota Provinsi Kepri di Tanjungpinang, sehingga aksesnya lebih mudah dan dekat.
Selain itu, sarana dan fasilitas RSUP RAT juga sudah lengkap ditambah pelaksanaan tes kesehatan calon kepala daerah digelar secara terpadu di lantai delapan.
“Pemeriksaan kesehatan ini menjadi salah satu syarat wajib pencalonan pada pilkada. Sebab, calon kepala daerah harus sehat jasmani dan rohani, termasuk bebas narkoba,” ujar dia.
Diketahui, KPU Kepri secara resmi telah menutup pendaftaran bakal calon gubernur dan wakil gubernur pada tanggal 29 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB.
Dua bakal pasangan calon yang mendaftar ikut Pilkada Kepri 2024 adalah pasangan Ansar-Nyanyang yang diusung 11 gabungan partai politik, yakni Golkar, Gerindra, Demokrat, PKS, PAN, PKB, Perindo, PPP, Ummat, Partai Gelora, dan Partai Prima.
Kemudian pasangan Rudi-Rafiq yang diusung 6 partai politik, yakni PDI Perjuangan, NasDem, PSI, Hanura, Buruh, dan PKN.