Menu

Mode Gelap

Ekonomi Bisnis · 12 Apr 2023 15:50 WIB

525 Sapi dari NTT Tiba di Pulau Bintan


					Ilustrasi Petugas memeriksa kesehatan sapi atau lembu. Foto: Ismail/kepripedia.com Perbesar

Ilustrasi Petugas memeriksa kesehatan sapi atau lembu. Foto: Ismail/kepripedia.com

Sebanyak 525 ekor sapi dari Nusa Tengggara Timur (NTT) akan tiba di Provinsi Kepulauan Riau melalui pelabuhan Sri Bayintan Kijang, Bintan, Rabu (12/4).

Ratusan ekor sapi itu dipastikan untuk mencukupi kebutuhan daging segar pada perayaan Idul Fitri dan Idul Adha 1444 Hijriah.

ADVERTISEMENT

Ketua Satgas Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) Provinsi Kepri, Adi Prihantara, mengatakan jumlah sapi yangv didatangkan dari NTT itu lebih sedikit dibanding usulann sebelumnya sebanyak 600 ekor sapi.

“Laporan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan hari ini sudah masuk menggunakan kapal kargo dengan menempuh perjalanan laut sekitar 8 hari,” katanya ditemui di Tanjungpinang.

Setelah sampai nanti, lanjut Adi, ratusan sapi itu akan dikarantina selama 14 hari di kandang milik peternak. Kemudian, akan disuntik vaksin sebagai upaya mencegah tertularnya penyakit berbahaya.

“Sapi dari NTT ini sudah sudah mengantongi izin dan dipastika sehat disana sebelum dikirim kesini,” katanya.

Baca: Sapi dari NTT Akan Masuk Tanjungpinang untuk Kebutuhan Lebaran

Sekdaprov Kepri ini juga menambahkan, saat ini pasokan sapi di Kepri sangat terbatas, sehingga terpaksa dipasok dari daerah lain dengan catatan wilayah dimaksud zona hijau atau bebas PMK.

Menurutnya menjaga ketersediaan ternak sapi di daerah sangat penting seiring tingginya permintaan masyarakat selama Ramadan hingga hari raya Idul Adha mendatang.

ADVERTISEMENT

“Kepri masih ketergantungan ternak sapi dari provinsi lain, karena persediaan bibit sapi lokal yang masih sangat minim,” demikian Adi.

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



whatsapp facebook copas link

Baca Lainnya

Realisasi Investasi di Bintan 2023 Capai Rp 3,68 triliun

27 April 2024 - 11:25 WIB

Ilustrasi investasi

Pasca Lebaran, Harga Kebutuhan Pokok di Karimun Relatif Stabil

25 April 2024 - 13:08 WIB

IMG 20240425 WA0012 11zon

Pelaku IKM di Bintan Meningkat 3 Kali Lipat

16 April 2024 - 17:17 WIB

Ilusstrasi Industri Kecil Menengah IKM

Warga Serbu Gerakan Pasar Murah di Stadiun Badang Perkasa Karimun

1 April 2024 - 13:12 WIB

IMG 20240401 085130 11zon

LKPj APBD Bintan 2023: Pendapatan Capai Target, IPM dan Angka Kemiskinan Menurun

29 Maret 2024 - 13:24 WIB

IMG 20240329 WA0009 resized 20240329 064717782 11zon

Disperindag Karimun Gelar Operasi Pasar di Teluk Uma: Harga Gas 3 Kg Hanya Rp 20 Ribu

19 Maret 2024 - 13:29 WIB

IMG 20240319 WA0004 11zon
Trending di Ekonomi Bisnis