Menu

Mode Gelap
sosmed-whatsapp-green
Dapatkan informasi GRATIS dari kepripedia di WhatsApp Channel
Follow

Pojok · 9 Feb 2023 21:59 WIB

Gempar Dukung Pembangunan Daerah, Bentuk Pengurus Wilayah Kepri


					Pelaksana pembentukan pengurus Wilayah Kepri usai sowan dengan Wali Kota Batam, Kamis (9/2). Foto: Zalfirega/kepripedia.com Perbesar

Pelaksana pembentukan pengurus Wilayah Kepri usai sowan dengan Wali Kota Batam, Kamis (9/2). Foto: Zalfirega/kepripedia.com

Guna mendukung program pemerintah untuk membangun Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Generasi Muda Pariaman (Gempar) Sumatra Barat akan menggelar musyawarah pembentukan pengurus.

ADVERTISEMENT
advertisement

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gempar Kota Batam, Hendry Susandry, mengatakan musyawarah akan berlangsung pada Minggu (12/2) di Hotel Aston Batam. 

ADVERTISEMENT

“Intinya pembentukan pengurus dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menyongsong pembangunan ke depan,” katanya beberapa waktu lalu. 

Menurut dia, warga asal Pariaman merantau ke Bunda Tanah Melayu diperkirakan ribuan orang sehingga sudah sewajarnya pengurus wilayah Kepri dibentuk. 

“Selama ini yang ada pengurus baru Batam,” ujarnya. 

Sejauh ini, persiapan sudah berjalan sebagaimana mestinya. Ia pun meminta masyarakat asal Pariaman mendukung  musyawarah ini dapat berjalan dengan lancar. 

“Prioritas utama Gempar adalah misi sosial kemanusiaan. Kita berusaha melalukan yang terbaik untuk masyarakat Kepri tanpa terkecuali. Pada intinya, kita siap untuk berkontribusi bagi daerah,” kata dia. 

Sementara itu, Rizky Fernando Koto terpilih sebagai Ketua Pelaksana Pembentukan Pengurus Wilayah Gempar Provinsi Kepri mengaku persiapan sudah matang. 

“Alhamdulillah, sejauh ini persiapan berjalan lancar tanpa ada kendala. Ini merupakan tanggung jawab untuk kami agar musyawarah berjalan maksimal nantinya,” ujar Rizky. 

ADVERTISEMENT

Rizky disebut sebut sebagai calon kuat sebagai ketua DPW Gempar Provinsi Kepri. Sosoknya pun tidak diragukan lagi bagi warga Pariaman. 

“Beliau aktif di paguyuban,” ujar Sekretaris  Pelaksana Pembentukan Pengurus Ichwan Nur Fadillah. 

Pria disapa Dipa Nusantara itu menyebut pembentukan pengurus DPW Gempar Kepri baru perdana. Hal ini karena pesatnya warga asal Pariaman di Batam. 

ADVERTISEMENT

“Jadi ini baru pertama adanya pembentukan pengurus wilayah Kepri,” ujarnya. 

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



sosmed-whatsapp-green
Dapatkan informasi GRATIS dari kepripedia di WhatsApp Channel
Follow
whatsapp facebook copas link

Baca Lainnya

IDC 2024: Hadapi Kecerdasan Buatan, Media Harus Berdamai dan Beradaptasi

28 Agustus 2024 - 16:17 WIB

WhatsApp Image 2024 08 28 at 15.52.29

Kapolres Lingga Silaturahmi ke Tokoh di Singkep Barat, Bahas Kondusifitas Pilkada 2024

28 Agustus 2024 - 16:10 WIB

WhatsApp Image 2024 08 28 at 12.33.33

Pengamanan Pilkada 2024, Polres Lingga Apel Gelar Pasukan dan Simulasi Sispamkota

26 Agustus 2024 - 11:58 WIB

WhatsApp Image 2024 08 26 at 10.16.05

Operasi Mantap Praja Seligi 2024, Polres Natuna Siap Pengamanan Pilkada 2024

26 Agustus 2024 - 11:42 WIB

WhatsApp Image 2024 08 26 at 11.14.58

Peringati Hari Kemerdekaan, Ponpes Darul Iman Gelar Kegiatan Kebangsaan

25 Agustus 2024 - 22:51 WIB

WhatsApp Image 2024 08 25 at 18.10.57

2 Kantor Polsubsektor Diresmikan, Kapolres Natuna: Wujudkan Situasi Aman dan Nyaman

15 Agustus 2024 - 13:50 WIB

WhatsApp Image 2024 08 15 at 13.13.31
Trending di Pojok