Disjoki asal Korea Selatan yang dikenal dengan nama DJ Soda mengalami insiden tak menyenangkan saat tampil di Holywings Batam, Selasa (2/8).
ADVERTISEMENT
Melalui akun instagram, DJ Soda mengaku dilempar dengan gelas kaca oleh seseorang hingga mengenai kakinya.
Insiden tersebut terekam cctv, seperti yang diunggahnya. Di mana terlihat seorang pria melempar sesuatu.
Baca Juga
DJ Soda kemudian mendapat perawatan medis.
Namun begitu, dipostingan selanjutnya ia menyebutkan dirinya mendapat perawatan yang baik. Hingga dapat kembali tampil pada hari kedua, Rabu (3/8) di tempat yang sama.