Hujan Deras dan Luapan Drainase, Sejumlah Kawasan di Dabo Singkep Dilanda Banjir

Hujan deras disertai luapan air drainase dan sungai menyebabkan banjir di sejumlah kawasan di Dabo Singkep, Kabupaten Lingga, Kamis (30/6).

Kalaksa BPBD Lingga, Oktanius Wirsal, mengungkapkan air banjir ini diperkirakan mulai naik sekira pukul 04.30 WIB.

ADVERTISEMENT

โ€œKondisi sedang hujan hingga beberapa rumah warga tergenang air,โ€ ungkapnya.

Usai menerima kabar terjadinya banjir sekira pukul 05.00 WIB, kata Okta, personel BPBD Lingga langsung turun ke lokasi titik banjir melakukan monitoring rumah warga terdampak.

โ€œSerta memberikan bantuan makan dan minum kepada warga terdampak,โ€ sebutnya.

Dijelaskannya, BPBD Lingga bersama Damkar telah melakukan penyedotan air di rumah warga yang tergenang air. Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan pihak desa dan kecamatan terkait tindak lanjut warga terdampak.

โ€œPemerintah Kabupaten Lingga melalui BPBD mengimbau kepada masyarakat yang mendiami sekitar pinggiran sungai agar meningkatkan kewaspadaannya mengingat hingga sekarang curah hujan cukup tinggi dan dapat mengakibatkan banjir,โ€ pesannya.

Adapun data sementara warga terdampak banjir yakni di Desa Batu Kacang sebanyak 2 rumah terendam. Di Kelurahan Dabo 10 rumah, dan di Desa Batu Berdaun 6 rumah terendam dengan 11 jiwa diungsikan.

Terpisah Wakil Bupati Lingga, Neko Wesha Pawelloy, memberikan perhatian penuh terhadap kondisi masyarakat yang terdampak banjir.

ADVERTISEMENT

โ€œSaya berharap dinas terkait dan BPBD untuk selalu siaga dengan curah hujan yg tinggi di bulan ini,โ€ singkatnya.


Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New

POPULER

What's Hot