Menu

Mode Gelap

Warta · 15 Des 2021 13:20 WIB

Kejaksaan Sorot Proyek Rumah Tahfiz Senilai Rp 6,6 Miliar di Bintan


					Ilustrasi. Foto: Kumparan
Perbesar

Ilustrasi. Foto: Kumparan

Kejaksaan Negeri (Kejari) Bintan kembali membidik proyek pembangunan rumah Tahfiz senilai Rp 6,6 miliar di kawasan Kelurahan Sei Lekop. Proyek bangunan 2 lantai yang berdiri diatas lahan seluas 3 hektar itu dilaksanakan secara bertahap mulai 2017 sebesar Rp 2 miliar, 2018 dengan alokasi Rp 2,4 miliar dan pada 2019 dengan menelan anggaran Rp 2,2 miliar.

Kajari Bintan, I Wayan Riana, mengatakan pembangunan gedung tempat pembinaan pusat hafal Al-Quran itu diduga sarat korupsi karena bangunannya tidak sesuai spesifikasi.

ADVERTISEMENT

“Laporan awal yang baru kami terima bahwa bangunan rumah Tahfiz Al-Quran itu tidak sesuai spesifikasinya (speknya). Jadi sasaran utama dalam penyelidikannya itu dulu,” ujar I Wayan di Km 16 Toapaya, kemarin.

Menindaklanjuti laporan tersebut, lanjut I Wayan, ia pun menugaskan Kasi Intel Kejari Bintan untuk melakukan pengecekkan langsung ke Rumah Tahfiz.

Dari hasil pengamatan dapat dilihat bagian atap gedung banyak terdapat kerusakan, plafonnya jebol, dan cat dindingnya sudah rusak. Sehingga jika hujan lebat air masuk ke dalam bangunan.

“Baru setahun ditinggalin banyak bagian bangunan yang rusak. Disini kita curigai juga kalau speknya tidak sesuai,” jelasnya.

ADVERTISEMENT

Dalam waktu dekat Kejari akan menerbitkan surat perintah untuk melakukan penyelidikan. Kemudian juga menggandeng Lembaga Pengembangan Jasa Kontruksi (LPJK) Kepri untuk mengetahui spesifikasi kontruksi bangunannya.

“Minggu ini juga dilakukan penyelidikan terhadap proyek Rumah Tahfiz yang dikerjakan Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Bintan itu,” katanya.

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



whatsapp facebook copas link

ADVERTISEMENT
advertisement BP 2
Baca Lainnya

Rudenim Tanjungpinang Deportasi Tujuh WNA Asal Cina

4 Oktober 2023 - 16:15 WIB

IMG 20231004 104053 062 11zon

Pengumpulan Zakat Turun Drastis, Baznas Karimun Ungkap Alasannya

4 Oktober 2023 - 11:55 WIB

IMG 20231004 104352 11zon

Seorang Warga Patah Tulang Saat Bersihkan Kubah Masjid Al-Falah Usai Diterjang Puting Beliung

3 Oktober 2023 - 12:54 WIB

IMG 20231003 WA0016 11zon

Angin Puting Beliung Rubuhkan Kubah Masjid di Karimun

3 Oktober 2023 - 12:29 WIB

IMG 20231003 WA0008 11zon

Belasan Hektar Kebun Kelapa Milik Warga di Kecamatan Ungar Diserang Hama

2 Oktober 2023 - 20:37 WIB

IMG 20231002 WA0023 11zon

Stok Darah di PMI Tanjungpinang Belum Maksimal

2 Oktober 2023 - 19:27 WIB

IMG 20231002 183955 269 02
Trending di Warta