Menu

Mode Gelap

Ekonomi Bisnis · 9 Sep 2023 17:23 WIB

Pengembangan Lahan Tembesi Tower di Batam Dijalankan Dengan Pengawasan BP Batam


					Warga dan perusahaan RDPU bersama di DPRD Batam beberapa waktu lalu. Foto: Istimewa Perbesar

Warga dan perusahaan RDPU bersama di DPRD Batam beberapa waktu lalu. Foto: Istimewa

PT Tanjung Piayu Makmur (PT TPM) menyebut pengembangan lahan di tembesi Tower dilakukan secara matang dibawa pengawasan BP Batam dan instansi terkait.

“Pelaksanaan pengembangan dimulai di tahun 2020, sampai dengan kegiatan pematangan lahan yang saat ini berlangsung” ujar Humas PT TPM,  Eka Teguh, Sabtu (9/9).

ADVERTISEMENT

Menurut dia pihaknya terus koordinasi dengan BP Batam dan instansi terkait untuk pembinaan dan pengawasan.

Namun kabar liar atau berita negatif beredar di tengah masyarakat mengenai legalitas pembangunan.

Karena itu pihaknya meluruskan informasi tersebut bahwa pengembangan lahan telah selaras dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Batam, sesuai peraturan daerah yang berlaku saat ini.

“Perlu digarisbawahi bahwa pengembangan kawasan dilakukan di dalam batas alokasi lahan yang diterbitkan oleh BP Batam, yang berstatus peruntukan industri (bukan berstatus pemukiman atau Kampung Tua)” ungkap dia.

ADVERTISEMENT

Dijelaskannya, pengosongan lahan di Tembesi Tower yang dilakukan oleh PT TPM adalah lahan yang telah mendapatkan sagu hati dan mendapatkan lahan relokasi ditempat yang ditentukan.

Saat ini telah ada beberapa warga yang bersedia mendapatkan sagu hati dan lahan relokasi, sehingga wajar perusahaan mengamankan bangunan dan lahan yang telah dibebaskan di kawasan Tembesi Tower dengan memberi tanda bangunan dan atau membersihkan lahan.

Dalam pelaksanaan pembangunan kawasan, pembebasan lahan dan pemberian sagu hati, PT TPM senantiasa memenuhi dan menjunjung tinggi hak-hak warga masyarakat, yang dilakukan secara humanis, persuasif dan konsensual, tanpa ada unsur pemaksaan atau intimidasi.

ADVERTISEMENT

“Demikian juga dalam menyediakan lahan relokasi, PT TPM berkoordinasi dengan BP Batam, khususnya dalam penentuan lokasi di Kampung Piayu Bagan, Kecamatan Sungai Beduk, dan penyediaan fasilitas umum dan sosial yang layak,” bebernya.

Pelaksanaan pembebasan lahan di Tembesi Tower telah mendapatkan perhatian dan dukungan positif dari Dewan Perwakilan Daerah Kota Batam, Pemerintah Kota Batam, Badan Pertanahan Nasional dan Ombudsman Republik Indonesia.

Hal ini melalui Rapat Dengar Pendapat Umum RDPU di DPRD Batam beberapa waktu lalu.

ADVERTISEMENT

Hasilnya kesimpulan, klarifikasi dan konfirmasi yang konstruktif, antara lain untuk dilanjutkannya proses pembebasan lahan/relokasi di Tembesi Tower RW 16 secara persuasif oleh PT TPM tanpa gangguan dan halangan dari pihak lain.

Eka Teguh mengimbau kepada warga Tembesi Tower RW 16 untuk senantiasa menjaga kerukunan dan kondusifitas lingkungan serta mencegah, menghalau dan menolak segala bentuk ancaman, intimidasi, serta penyebaran informasi keliru.

Upaya ini dilakukan untuk melindungi kepentingan-kepentingan kelompok tertentu yang melawan hukum dan tidak sah.

ADVERTISEMENT

Terakhir, Eka meminta menjalin kemitraan dan menjaga hubungan baik dengan insan-insan pers. Peran pers mempunyai fungsi media informasi dan kontrol sosial, yang berperan dalam mengembangkan pendapat umum.

Tugas dan peran mulia tersebut hanya dapat tercapai dengan praktik jurnalisme berdasarkan informasi yang tepat, akurat dan benar, demi terciptanya dunia pers yang faktual, sehat dan beritikad baik, tanpa ada niat secara sengaja dan semata-mata untuk menimbulkan kerugian pihak lain.

Sebelumnya pada Selasa (5/9)  DPRD Batam menggelar RDPU bersama para pihak yang dihadiri Ketua DPRD Nuryanto.

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Khairul S



whatsapp facebook copas link

ADVERTISEMENT
advertisement BP 1
Baca Lainnya

Ratusan Karyawan PT Swakarya Indah Busana Tanjungpinang Mogok Kerja

27 September 2023 - 14:58 WIB

IMG 20230927 112822 977 01 11zon

Pemerintah Akomodir Aspirasi dari Masyarakat Rempang

27 September 2023 - 08:55 WIB

IMG 20230926 WA0031 11zon

Tiga UMKM Binaan Telkom Pamerkan Produk Unggulan di Ajang China-ASEAN Expo

26 September 2023 - 14:33 WIB

IMG 20230925 WA0026 11zon

BP Batam Pastikan 28 September 2023 Bukan Batas Akhir Pendaftaran

25 September 2023 - 19:34 WIB

Kepala BP Batam Muhammad Rudi 10

Asuransi Sequis Life Buka Cabang Baru di Tanjungpinang

25 September 2023 - 19:07 WIB

Image Opening Kantor Pemasaran Tanjungpinang Foto 4.jfif 11zon

Sosialisasi Pengembangan Rempang, BP Batam Lakukan Pendekatan Persuasif ke Warga

25 September 2023 - 10:55 WIB

Kabiro Humas Protokol dan Promosi BP Batam Ariastuty Sirait 5
Trending di Ekonomi Bisnis