Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 tahun 2023 membuka layanan khitanan gratis bagi anak-anak yang berada di pulau Buru, Kecamatan Buru, Kabupaten Karimun.
Pasiter Kodim 0317/TBK, Kapten Inf Parianto, mengatakan khitan gratis tersebut merupakan bagian dari program pelayanan kesehatan gratis yang diberikan Satgas TMMD selama bertugas di pulau Buru.
โSelain mengerjakan sasaran fisik, kami juga menyediakan layanan kesehatan berupa sunat massal untuk masyarakat setempat,โ ujarnya.
Secara teknis, sunatan masal dilakukan dengan teknologi modern berupa metode Tekno Siler atau tanpa suntik, tanpa jahit dan tanpa perban.
Baca Juga
โJadi tim dari kesehatan kita yang secara teknis terlibat. Layanan ini kita lakukan untuk membantu masyarakat,โ katanya.
Adapun anak yang mendapat pelayanan kesehatan sunatan massal bernama Kiki (9) warga RT 01 RW 03 orang tua dari Sudin, bernama M Rizky Aditya (11) RT 02 RW 06 orang tua dari Norman, bernama Reza Norfiandi (10) RT 01 RW 06 orang tua dari Hartono.