BMKG Prediksi Karimun Diguyur Hujan hingga Sepekan ke Depan

Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Raja Haji Abdullah Karimun, Kepulauan Riau, memprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas tinggi hingga sepekan ke depan.

Kepala BMKG Karimun, Ilham Syarief Putra, memprediksi umumnya hujan akan terjadi umumnya pada saat malam hari.

ADVERTISEMENT

โ€œDiperkirakan wilayah Karimun hingga sepekan ke depan masih terjadi curah hujan. Umumnya akan terjadi pada malam hari,โ€ ujar Syarief, Jumat (5/8).

Ia menjelaskan, curah hujan yang akan terjadi mulai dari intensitas rendah sampai dengan intensitas tinggi.

โ€œKondisi ini lantaran cuaca di Karimun ada belokan angin yang memicu bertumbuhnya awan konvektif,โ€ terangnya.

Karimun, kata dia, termasuk dalam kategori wilayah non musim. Sehingga kondisi cuaca tidak mengikuti faktor musim.

โ€œCuaca tidak dipengaruhi baik musim kemarau maupun hujan. Jadi di Karimun sepanjang tahun bisa terus terjadi hujan atau kemarau.

Dikatakan Syarief, kecepatan angin di wilayah Karimun saat ini mencapai 10 sampai 15 knot. Sedangkan, potensi gelombang berkisar 0,5 meter.

Untuk itu, dia mengimbau masyarakat agar tetap menjaga faktor keselamatan saat melakukan aktivitas di laut. Terutama terus memantau prakiraan cuaca.

ADVERTISEMENT

โ€œKita minta masyarakat agar tetap berhati-hati. Karena cuaca sekarang ini sedang tidak menentu,โ€ terangnya.


Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New

POPULER

What's Hot