Diguyur Hujan, Sejumlah Wilayah di Batam Banjir

Hujan yang mengguyur Kota Batam sejak tiga hari terakhir berturut-turut menyebabkan banjir di sejumlah titik.

Pantauan di lapangan, Rabu (25/1) tampak banjir terjadi di wilayah Kecamatan Nongsa. Air yang mengepung wilayah tersebut menyulitkan mobilitas masyarakat untuk mengurus administrasi pemerintahan.

ADVERTISEMENT

โ€œBanjirnya parah, tak bisa kemana kita melintas karena hujan deras,โ€ ujar Ali, salah satu warga.

โ€œSudah beberapa hari banjir,โ€ imbuhnya.

Saat dihubungi, Camat Nongsa, Arfandi mengatakan meski akses dikepung banjir, pelayanan administrasi tetap dibuka dengan dibantu petugas Satpol PP.

โ€œUntuk pelayanan masih buka, tidak ada kendala,โ€ ujar Arfandi.

Untuk mengantisipasi banjir ini, kata dia, pihaknya telah koordinasi dengan Dinas Marga dan SDA Batam untuk melakukan normalisasi saluran drainase.

Sementara itu, banjir juga terjadi di wilayah Legenda, Batam Center. Sejumlah sepeda motor dan mobil yang melintas di jalan kawasan tersebut harus terendam banjir.

โ€œBanjir di Legenda, harap hati-hati tenggelam banjir,โ€ ujar seorang perekam video yang beredar di media sosial.

ADVERTISEMENT

Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New

POPULER

What's Hot