Menu

Mode Gelap
sosmed-whatsapp-green
Dapatkan informasi GRATIS dari kepripedia di WhatsApp Channel
Follow

Warta · 10 Agu 2022 15:08 WIB

Dinding Parit di Perumahan Putri 7 Dibongkar untuk Pembangunan Drainase


					Pembongkaran dinding parit di Batu Aji. Foto: Zalfirega/kepripedia.com Perbesar

Pembongkaran dinding parit di Batu Aji. Foto: Zalfirega/kepripedia.com

Tembok pembatas parit dengan perumahan Putri 7 dengan perumahan MKGR dibongkar, Selasa (9/8).

Sebelumnya diding tersebut dibangun untuk menghindari anak-anak warga sekitar jika bermain untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

ADVERTISEMENT

Camat Batu Aji Ridwan Afandi mengungkapkan pembongkaran dinding pembatas itu dilakukan karena menghambat pekerjaan pembangunan drainase. Pasalnya wilayah perumahan Putri 7 kerap dilanda banjir.

“Ini untuk antisipasi jika tidak ada kegiatan di sana, karena ada pembangunan drainase. Tak terhambat pekerjaan,” ujar Ridwan, Selasa (9/8).

Menurut dia, pengerjaan pembangunan drainase sudah digambarkan sejak jauh hari dan terealisasi pada tahun ini.

“Ini untuk menjamin penyelesaian pekerjaan yang dilakukan tersebut. Untuk kepentingan umum,” tegas dia. 

Ridwan mengklaim sebelum pembongkaran telah melibatkan terlebih dahulu masyarakat untuk diskusi. Hanya saja mereka tidak hadir dalam diskusi tersebut.

Sebelumnya, aksi pembongkaran tembok dinding yang dibuat warga sekitar mendapat penolakan dari warga.  Tim gabungan dari unsur Muspika Kecamatan Batu Aji terlibat adu mulut dengan warga. 

Aksi dorong-dorongan tak terhindarkan saat warga meminta aparat gabungan menghentikan pembongkaran paksa tembok yang dibangun warga perumahan Putri Tujuh. 

ADVERTISEMENT

“Ini dinding untuk menyelamatkan anak kami dibangun, supaya tak ada anak kami masuk ke parit dan kenapa dibongkar,” ujar seorang warga, bergetar. 

Dalam pembongkaran ini, melibatkan unsur Muspika yang turun langsung Kapolsek Batu Aji dan Danramil serta Camat Batu Aji.

“Jadi pembongkaran ini sudah sesuai dengan ketentuan,” ujar Ridwan.

ADVERTISEMENT
Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



sosmed-whatsapp-green
Dapatkan informasi GRATIS dari kepripedia di WhatsApp Channel
Follow
whatsapp facebook copas link

Baca Lainnya

Kejari Tanjungpinang Luncurkan Program ‘Jaksa Sahabat Guru’

5 Desember 2024 - 15:57 WIB

IMG 20241205 WA0047 11zon

Penuh Khidmat, Upacara Hari Jadi ke-76 Dalam Bingkai Sebati Mengabah Bintan Tersohor

1 Desember 2024 - 11:02 WIB

IMG 20241201 WA0013 11zon

Pastikan Kondusifitas Pilkada 2024, Pangkogabwilhan I Kunjungi TPS di Karimun

27 November 2024 - 13:55 WIB

IMG 20241127 WA0027 11zon

Cabup Karimun Firmansyah Nyoblos di TPS 001 Lubuk Semut, Ditemani Keluarga

27 November 2024 - 11:03 WIB

IMG 20241127 110023 11zon

Mantan RT Robek Surat Suara di TPS 006 Jalan Pramuka, Tanjungbalai Kota

27 November 2024 - 10:24 WIB

IMG 20241127 WA0013 11zon

Peringatan HUT PGRI ke-79 di Karimun, Bupati Rafiq: Kesejahteraan Guru Harus Dipertahankan

26 November 2024 - 11:59 WIB

IMG 20241126 115657 11zon
Trending di Warta