Mengutip dari artikel digitalbisa, Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia Tahun 2021- 2022 (Q1) menyatakan jumlah pengguna internet di Indonesia mencapai 210.026.769 jiwa dari total penduduk Indonesia yang jumlahnya mencapai 272.682.600 jiwa. Angka ini menunjukkan bahwa penetrasi internet tehadap penduduk Indonesia sudah mencapai 77,02 persen. Jumlah yang demikian menjadi lahan yang besar bagi penyebaran hoaks.
Dari data Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), setidaknya ada 9.417 temuan hoaks yang telah tersebar di berbagai platform media sosial di internet. Data itu terangkum dari
Agustus 2018 hingga Februari 2023 ini. Selain itu, dalam kurun waktu tersebut juga terdapat 1.730 penipuan dan konten negatif lain.
Isu-isu yang umum muncul dalam hoaks di antaranya berkaitan dengan kesehatan, agama, pendidikan dan sebagainya.
Selain itu hoaks ini juga umumnya meningkat di momen-momen tertentu. Seperti momen pesta demokrasi (Pemilu/Pilpres/Pilkada) dan juga seperti di masa pandemi COVID-19.
Baca Juga
Simak infografis berikut ini: