Jasa Raharja Salurkan Rp 3 Miliar Santunan Laka Lantas di Tanjungpinang pada 2022

PT Jasa Raharja telah menyalurkan total Rp 3 miliar untuk santunan korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas) sepanjang 2022.

Kepala Perwakilan Jasa Raharja Tanjungpinang, Akmal, menyampaikan selama periode Januari-Desember 2022 ada 142 korban laka lantas di Tanjungpinang yang mengajukan klaim.

ADVERTISEMENT

โ€œSantunan kepada korban meninggal dunia sebesar Rp 50 juta, melalui ahli waris. Sementara korban luka sebesar Rp 20 juta,โ€ ungkapnya, Selasa (7/2).

Ia memaparkan, selama Januari 2023, Jasa Raharja Tanjungpinang juga sudah mencairkan santunan korban kecelakaan sebesar Rp 262 juta.

Santunan tersebut disalurkan kepada 12 korban laka lantas. Yakni, 4 orang meninggal dunia yang diserahkan kepada ahli waris, dan 8 korban yang mengalami luka ringan hingga berat.

Menurut Akmal, klaim laka lantas pada Januari 2023 mengalami kenaikan 12 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2022.

Dimana, pada Januari 2022, ada 9 orang yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas, dengan nilai santunan yang diserahkan senilai Rp 230 juta.

โ€œKarena kecelakaan terjadi karena ada pelanggaran. kami harap operasi seligi 2023 dapat menekan, jumlah kecelakaan terjadi di Tanjungpinang,โ€ demikian Akmal.


Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New

POPULER

What's Hot