KM Bintang Jaya Utama 88, kapal kayu yang mengangkut sembako dari Sungai Lokan, Jambi karam di perairan Dabo Singkep, Kamis (10/11) malam.
Kapal tersebut berlayar dari Sungai Lokan, sejak sore. Saat melintasi perairan di kawasan Kampung Mentok sekira pukul 21.30 WIB terjadi kebocoran di dalam palka.
โMendekati pelabuhan Dabo, tepatnya dekat Kampung Mentok, Desa Batu Berdaun, kapal kemasukan air dalam palkanya,โ ungkap Kapolres Lingga, Fadil AKBP Fadli Agus melalui Kasat Polairud, AKP Thomas Charles, Jumat (11/11).
Melihat kebocoran itu, Awak kapal sempat mencoba memompa air, namun tidak kunjung berkurang. Melihat kondisi itu, kapten kapal berinisiatif mengkandaskan kapal ke tepi pantai untuk menghindari laut dalam.
Baca Juga
โSekitar pukul 22.10 WIB kita dapat laporan dari Polsek adanya kapal karam itu. Kita langsung ke TKP untuk evakuasi barang bawaan dan kru kapalnya malam itu. Kondisi kapal sudah tenggelam separug,โ sambung AKP Thomas.
Karena gelap malam hari proses evakuasi baru dapat dilanjutkan Jumat (11/11) pagi.
Polisi juga melakukan pengamanan terhadap kapal untuk menjaga dari penjarahan.
Ia menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini
โKerugian diperkirakan sampai Rp 800 juta. Untuk nakhoda kita bawa ke Mapolres untuk minta keterangannya,โ tutup dia.
Adapun awak kapal yakni Rusli (kapten), Andi Umat dan Riduan (ABK), serta Basr (KKM).