Setelah beberapa waktu sempat mengalami perbaikan, MV Lintas Kepri akan kembali beroperasi 16 Maret 2023 mendatang.
Kapal fery pengangkut penumpang ini melayani rute pelayaran Sei Tenam-Batam-Tanjungpinang, dan sebaliknya.
Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, menyampaikan kapal Lintas Kepri merupakan sarana pelayanan konektivitas antar pulau yang diperuntukkan kepada masyarakat.
Oleh karena itu diharapkan agar kapal tersebut dapat memberikan pelayanan yang baik sesuai dengan motonya yakni MV Lintas Kepri Melayani dari Hati.
“Masyarakat butuh keberadaan Kapal Lintas Kepri untuk membuka konektivitas masyarakat di pulau-pulau. Kita minta agar Lintas Kepri memberi pelayanan yang terbaik bagi masyarakat Kepri,” ujarnya saat menjajal langsung MV Kapal Lintas Kepri dari Daik menuju pelabuhan Sei Tenam lalu menuju Tanjungpinang, Selasa (14/3) .
Baca: MV Lintas Kepri Bakal Layani Rute Baru, Tanjungpinang-Batam-Lingga
Selain itu, Ansar juga meminta Perseroda dapat mengelola kapal Lintas Kepri dengan baik. Terlebih, tidak lama lagi akan berhadapan dengan momen bulan Ramadan dan Idul fitri.
Dimanan, pada momen tersebut masyarakat akan melakukan perjalanan ke kampung halaman atau sebaliknya.
“Semoga saja kapal Lintas Kepri ini bisa menjadi moda trasportasi andalan antar pulau di Lingga, selain kita telah memiliki rute pelayaran KMP Bahtera Nusantara 01 dan 03 yang melayani rute Tambelan, Anambas dan Natuna,” tutup Ansar.
Baca: Usai Diisukan Pindah Rute ke Malaysia, MV Lintas Kepri Segera Kembali Layani Tanjungpinang-Lingga