Perdana, Kecamatan Sagulung Juara Umum MTQ XXXI Batam

Kecamatan Sagulung meraih juara umum Musabaqah Tilawatil Qurโ€™an (MTQ) ke XXXI tahun 2022 tingkat kota Batam. Raihan ini merupakan pertama kali bagi Kecamatan Sagulung.

Juara umum ini dikumandangkan saat akhir-akhir menutup acara Jumat (18/3) malam. Dewan juri mengumumkan Kecamatan Sagulung sebagai juara umum dengan perolehan nilai 116, diikuti posisi kedua Kecamatan Batam Kota dengan nilai 68, dan posisi ketiga Kecamatan Bengkong dengan nilai 45.ย 

ADVERTISEMENT

Sementara posisi keempat Kecamatan Nongsa dengan nilai 39, Kelima Kecamatan Sekupang dan Sei Beduk dengan nilai 25. Serta keenam diraih Lubuk Baja dengan nilai 23.

Dalam momen itu, Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad, menyebutkan hasil dari lomba yang diikuti setiap cabang sangat memukau dan memuaskan.ย 

Rata-rata nilai juara pertama setiap cabang lomba lebih dari 90 persen bahkan hafiz ada yang mampu meraih 98 persen.

โ€œIni suatu kebanggaan untuk kita semua,โ€ ujarnya seraya menutup acara.ย 

Dengan hasil yang memuaskan ini, Amsakar meyakinin Batam mampu bersaing lomba MTQ di tingkat Kepri yang bakal digelar di Anambas nantinya.ย 

Pada kesempatan itu, Amsakar menyampaikan apresiasinya kepada penyelenggaraan MTQ yang terus berusaha melancarkan acara.ย 

โ€œMTQ kali ini baik dari kuantitas maupunย  kualitas sungguh membanggakan kita semua,โ€ ucap dia.ย 

ADVERTISEMENT

Kendati demikian, Amsakar berharap MTQ ini bukan hanya acara seremonial belaka, namun juga diharapkan dapat mendalami kajian ayat-ayat suci Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari.

Sementara itu, Camat Sagulung, Muhammad Hafiz Rozie, mengaku terkesan atas nilai yang diperoleh oleh kafilah dari Kecamatan Sagulung. Bahkan ia sebelumnya tak menyangka akan mampu mencapai juara umum

โ€œIni sejarah Sagulung meraih nilai yang memuaskan saat kegiatan MTQ selama ini,โ€ sebut dia, Sabtu (19/3).ย 

ADVERTISEMENT

Menurut dia, kemenangan ini merupakan bagian dari doa masyarakat Sagulung yang sudah lama ingin memperoleh juara di tingkat kota hingga provinsi dan nasional.ย 

Sisi lain, ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak atas dukungan dan dorongan selama ini.ย 

โ€œTak pernah terbayangkan kami meraih juara umum ini. Alhamdulillah seizin Allah SWT kami bisa membawa juara pertama kali,โ€ sampainya.ย 

ADVERTISEMENT

Dia juga menyampaikan terima kasih kepada Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad yang telah menyelenggarakan kegiatan seremonial dengan sempurna hingga terpesona.ย 

โ€œKemenangan ini akan jadi cambuk untuk ke depan supaya dapat mempertahankan kembali,โ€ harap dia.ย 


Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New