Tahanan di Polsek Daik Lingga berinisial A alias HS yang kabur beberapa waktu lalu berhasil kembali diamankan Tim Gabungan Polres Lingga.
Kapolres Lingga AKBP Fadli Agus, menyebutkan, HS diamankan di lokasi pelariannya di Kelurahan Terjun Medan Marelan, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Sumatra Utara, Kamis (10/4) sekira pukul 08.11 WIB.
“Saat ini tahanan yang melarikan diri sudah berhasil kita bawa dan amankan ke Mapolres Lingga pada hari Selasa 11 April 2023,” jelas AKBP Fadli Agus.
Baca: Seorang Tahanan di Polsek Daik Kabur
Ia menjelaskan, tahanan ini merupakan seorang residivis Kasus Narkoba pada Tahun 2017. Setelah keluar dari penjara, ia kembali berurusan dengan hukum dan ditangkap atas perkara pencabulan.
“Ia ditangkap oleh anggota Polsek Daik Lingga dalam kasus Tindakan Pencabulan dan berhasil melarikan diri dari rumah tahanan Polsek Daik Lingga beberapa waktu lalu,” tutup Kapolres.