Menu

Mode Gelap

Pojok · 14 Apr 2023 19:05 WIB

Tekan Inflasi, Kejari Batam Gelar Bazar Sembako Murah Ramadhan 2023


					Kejaksaan Negeri Batam menggelar Bazar sembako murah, Kamis (13/4) sore. Foto: Zalfirega/kepripedia.com Perbesar

Kejaksaan Negeri Batam menggelar Bazar sembako murah, Kamis (13/4) sore. Foto: Zalfirega/kepripedia.com

Untuk membantu menekan lonjakan harga sembako menjelang Idul Fitri 1444 Hijiriah, Kejaksaan Negeri Batam menggelar bazar sembako murah Ramadhan. 

“Sebagai mana instruksi dari pak Jaksa Agung diminta dengan pemerintah setempat membentuk tim pengendali inflasi daerah,” ujar Kepala Kejaksaan Negeri Batam (Kejari) Herlina Setyorini di sela-sela pembukaan bazar di depan kantor Kejari Batam, Kamis (13/4) sore. 

ADVERTISEMENT

“Tentu untuk bisa monitor stabilitas perkembangan perekonomian daerah. Salah satu dengan pasar murah. Kegiatan sudah beberapa kali kami juga lakukan di bulan Ramadan untuk membantu pemda menekan inflasi,” tambah dia lagi. 

Dalam bazar Ramadhan ini, ada 100 paket berisi sembako dengan harga Rp 40 ribu per paket. 

“Jadi yang mendaftar untuk (membeli) dikasih kupon dan bisa diambil,” kata dia. 

Menurut dia, bazar ini pun disambut oleh antusias oleh masyarakat Batam. Sebab saat mendekati momen Idul Fitri biasanya setiap tahun harga sembako terpantau bergerak naik. 

“Karena itu, saya berharap bazar ini dapat berkelanjutan untuk membantu ekonomi masyarakat. Harga yang dijual jauh lebih murah dari pasaran,” kata wanita yang kerap menebar senyum itu. 

Selain bazar sembako murah yang diadakan bersama Ikatan Adhyaksa Dharmakarini daerah Batam tersebut juga disediakan gerai penukaran uang bekerja sama dengan Bank Indonesia (BI). Serta tadarus membaca Al-Quran dan membagikan paket takjil untuk buka puasa. 

Tidak hanya itu, lanjut dia, selama bulan suci Ramadan pihaknya beberapa kali berkunjung ke panti asuhan dan safari Ramadan. 

ADVERTISEMENT

“Kita safari Ramadan dan mengunjungi panti asuhan, yakni Yaa Bunaya di Barelang dan salah masjid di kawasan Kampung Nenas di Sekupang,” pungkasnya. 

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



whatsapp facebook copas link

Baca Lainnya

Babinsa Suakbuaya, Koramil 04/Dabo, Kodim 0315/TPI Beraksi Membantu Warga Memperbaiki Pompong untuk Nelayan

17 April 2024 - 13:21 WIB

WhatsApp Image 2024 04 17 at 10.51.51 b7e5d6a1

Babinsa Resang, Koramil 04/Dabo, Kodim 0315/TPI, Membantu Warga Membuat Tongkat Jembatan Pelantar

16 April 2024 - 13:03 WIB

WhatsApp Image 2024 04 16 at 11.58.06 eda107b8

Babinsa Jagoh Koramil 04/Dabo, Kodim 0315/TPI Melakukan Pengamanan Arus Balik Hari Ke 6 Lebaran

15 April 2024 - 14:01 WIB

WhatsApp Image 2024 04 15 at 13.41.05 a0d6e61e

Babinsa Sungailumpur, Koramil 04/Dabo, Kodim 0315/TPI Berperan Aktif Membantu Warga Memperbaiki Pipa Air Bocor

14 April 2024 - 13:22 WIB

WhatsApp Image 2024 04 14 at 10.33.27 bbc5b0da

Riny dan Ansar Mengenang Muhammad Sani di Momen Idul Fitri

14 April 2024 - 09:48 WIB

Riny Fitrianti bertemu Ansar Ahmad

Roby Sambangi Apri, Hadiri Halal Bi Halal dan Milad ke 47 di Kolong Nam Kijang

13 April 2024 - 20:37 WIB

Roby Kurniawan di Milad Apri Sujadi
Trending di Pojok