Menu

Mode Gelap

Warta · 19 Des 2022 15:28 WIB

Tiket Kapal Pelni KM Kelud Rute Batam-Belawan Ludes Terjual Jelang Libur Nataru


					Calon penumpang di loket tiket kapal pelni di Batam. Foto: Zalfirega/kepripedia.com Perbesar

Calon penumpang di loket tiket kapal pelni di Batam. Foto: Zalfirega/kepripedia.com

Menjelang libur perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 tiket kapal Pelni Batam– Belawan dikabarkan sudah ludes terjual.

ADVERTISEMENT
advertisement

Melita (35) salah satu calon penumpang tujuan Batam-Belawan mengaku kesulitan untuk membeli tiket kapal Pelni KM Kelud pada tanggal 19-20 Desember keatas.

ADVERTISEMENT

“Sudah cari sana sini datang ke loket Pelni tidak ada yang jual lagi untuk tanggal di atas tadi,” ujarnya, Senin (19/12).

Ia menjelaskan, rencana dirinya pulang ke Sumatera Utara untuk mudik pada Natal tahun ini. Namun, sayang tiket kapal Pelni tidak tersedia baik konvensional maupun online.

“Kami selalu gunakan kapal Pelni jika mudik karena harga relatif murah dari yang lain,” ujarnya.

Baca: Tiket Pelni Batam-Belawan Habis Jelang Nataru, DPRD Minta Pemerintah Bantu

Tersiar kabar jika tiket kapal Pelni Batam-Belawan banyak dijual dari calo untuk tanggal 19 Desember ke atas. Namun, harga dijual di atas harga resmi.

“Saya kurang tahu berapa dijual, tapi mereka ada jual tiket kapal,” katanya.

Kabarnya saat ini pihak Pelni tengah menunggu kebijakan pusat terkait hal tersebut.

Baca: Tiket KM Kelud Rute Batam-Belawan Habis Jelang Nataru, Pelni Tunggu Arahan Pusat

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



whatsapp facebook copas link

Baca Lainnya

Operasi Pengawasan Komoditi, Barantin Patroli Bersama Bea Cukai di Perairan Karimun

3 Oktober 2024 - 14:14 WIB

IMG 20241003 WA0014 11zon

Pengawasan dan Pelayanan Karantina di Daerah Perbatasan Karimun Diperkuat

2 Oktober 2024 - 16:37 WIB

IMG 20241002 WA0030 11zon

Debat Paslon Pilkada Karimun 2024 Digelar dalam Tiga Agenda

2 Oktober 2024 - 13:33 WIB

IMG 20241002 133051 11zon

Jumieko Andra Resmi Jabat Kasi Pidum Kejari Karimun Gantikan Saldi

2 Oktober 2024 - 11:51 WIB

IMG 20241002 WA0017 11zon

Komunitas Bakti Bangsa Resmi Daftar Sebagai Lembaga Pemantau Pemilu, Siap Kawal Pilkada 2024

30 September 2024 - 23:11 WIB

WhatsApp Image 2024 09 30 at 17.19.15

Warga Pulau Parit: Pembangunan di Sini Tidak Lepas dari Jasa Aunur Rafiq

30 September 2024 - 20:21 WIB

IMG 20240930 201637 11zon
Trending di Warta