Proyek pengadaan tugu air mancur di bundaran Batu Aji dan Sagulung tepatnya di simpang Barelang dan simpang Basecamp hingga saat ini belum juga terlihat dimulai.
Pantauan di lapangan, Kamis (18/8), ruas jalan di persimpangan tersebut kini masih tahap pelebaran. Namun kedua bundaran ini belum ditata sama sekali, masih berupa hamparan tanah kosong yang mulai ditumbuhi rumput liar.ย
Seperti proyek di simpang Basecamp. Di lokasi tersebut masih fokus dengan pelebaran akses jalan. Pelebaran akses jalan ini untuk ruas jalan Brigjen Katamso Tanjunguncang dan Marina City.ย
Jalan dari simpang empat itu dilebarkan menjadi lima lajur. Untuk jalan Brigjen Katamso pelebaran rencananya sampai di depan pasar Fanindo sehingga terhubung sebagai jalan lima lajur depan Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah.
Baca Juga
Begitupun di simpang Barelang yang juga masih dalam tahap pelebaran jalan. Dua ruas jalan ini sudah diberi beton dan saat ini terlihat masih dilakukan penimbunan pinggiran jalan menuju Barelang.ย
Mengenai hal ini, Kepala BP Batam dan juga Wali Kota Batam,ย Muhammad Rudi, menyebutkan bahwa proyek penataan kawasan tersebut masih tetap berlanjut.ย
โItu proyek masih tetap berlanjut di bundaran Simpang Barelang. Akan dilanjutkan sampai rampung,โ ujar Rudi belum lama ini.
Namun demikian, Rudi menuturkan bahwa saat ini pihaknya masih melakukan upaya mediasi dengan warga sekitar Tembesi yang terkena dampak pelebaran jalan.ย
โKita masih dudukkan warga yang terimbas akibat pelebaran jalan,โ kata dia.ย
Sementara itu, proyek air mancur di bundaran tersebut dinantikan warga Sagulung dan Batu Aji. Sebab sesuai perencanaan dari Pemko Batam, akan mempercantik bundaran tersebut.ย
โKita harapkan dapat segera mungkin dan bisa dikerjakan,โ harap Amin warga Sagulung.