Setidaknya 12 rumah milik warga yang tinggal di pesisir Desa Niut Permai, Kecamatan Sugi, Karimun rusak akibat angin puting beliung.
Dilaporkan, peristiwa alam tersebut terjadi pada Sabtu (28/5). Dimana saat itu kondisi cuaca di wilayah tersebut memang sedang ekstrem.
“Kondisi cuaca saat itu memang sangat buruk, angin kencang dan hujan,” ungkap Kapolsek Moro, AKP Efendi Marpaung, kepada awak media Minggu (29/5).
Ia menyebutkan, kondisi belasan rumah tersebut dilaporkan mengalami rusak ringan dan juga 4 rumah rusak berat.
Angin kencang saat itu menghantam pemukiman hingga menyebabkan atap sebagian rumah warga beterbangan. Ditambah, kondisi rumah yang umumnya terbuat dari kayu.
“Terparah ada yang atapnya terbang juga dinding hancur,” sebutnya.
Usai menerima laporan bencana alam tersebut, lanjutnya, pihak kepolisian mengevakuasi korban ke tempat yang aman.
“Korban jiwa atau luka dipastikan tidak ada,” pungkasnya.