Ketua DPW NasDem Kepri soal Kader Ditangkap Terkait Narkoba: Kurang Ajar Anak Itu

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Kepri Muhammad Rudi enggan bicara banyak terkait seorang kadernya ditangkap polisi diduga terkait narkoba.

โ€œTak usah tanya kasuslah. Kurang ajar anak itu,โ€ ujar Rudi ditanya wartawan usai acara Musrenbang di Batam, Kamis (26/1).

ADVERTISEMENT

โ€œNanti saja ya, dibahas dalam internal partai,โ€ tambah pria yang menjabat Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam itu.

Baca: Penangkapan Seorang Anggota DPRD Batam, Polisi Amankan 0,68 Gram Sabu

Kader partai Nasdem yang ditangkap itu berinisial AYD yang diamankan polisi di salah satu kamar hotel bersama dengan seorang wanita pekerja tempat hiburan malam berinisial N pada Rabu kemarin (25/1).

Keduanya ditangkap bersama barang bukti berupa 0,68 gram sabu. Mereka kemudian dibawa ke Polresta Barelang tanpa ada perlawanan.

Baca: Seorang Anggota DPRD Batam Ditangkap Polisi, Diduga Terkait Narkoba

Menurut Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt, penangkapan tersebut menindaklanjuti informasi dari masyarakat.

โ€œAnggota mendapat informasi ada transaksi narkotika dan dilakukan penyelidikan dan didapati laki-laki dan dan wanita sesuai dengan ciri-ciri yang diinfokan,โ€ ujarnya saat dihubungi, Kamis (26/1).

ADVERTISEMENT

Baca: Begini Kronologi Oknum Anggota DPRD Batam Ditangkap,ย Diduga Terkait Narkoba

Selanjutnya petugas menggeledah keduanya hingga ditemukan barang bukti plastik bening berisi kristal diduga narkotika.

โ€œKemudian terduga dibawa ke Satresnarkoba Polresta Barelang guna pemeriksaan lebih lanjut,โ€ tuturnya.

ADVERTISEMENT

Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New

POPULER

What's Hot