DPRD Kepri Desak Disnaker Usut Tuntas Kecelakaan Kerja di PT AMI

Anggota DPRD Kepri Alex Guspeneldi meminta Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) mengusut tuntas penyebab meninggalnya salah satu pekerja PT Ably Metal Indonesia bernama Ahmad Madi (33) yang terjadi beberapa waktu lalu.

โ€œDisnaker harus menuntaskan kasus, ini dengan transparan,โ€ kata Alex, Jumat (24/2).

ADVERTISEMENT

Baca: Polisi Periksa 5 Saksi Terkait Dugaan Laka Kerja di PT AMI

Ia mengatakan, pasca dugaan laka kerja tersebut pihaknya juga melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke perusahaan yang berlokasi di Kawasan Industri Kabil, Kota Batam, tersebut.

Selama sidak, kata dia, ditemukan tidak adanya Standard Operating Procedure (SOP) yang jelas untuk manajemen ataupun pekerja di perusahaan tersebut.

โ€œKami sudah sidak ke sana hari Senin lalu. Tidak ada satu orang pun yang bisa mengatakan dirinya manajer. Itu tidak bisa, kok tidak ada yang bertanggungjawab dalam kasus ini,โ€ tegas dia.

Baca: Pekerja Tewas, Disnaker Batam Periksa PT AMI

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) tersebut menyayangkan sikap manajemen yang seolah menutupi kematian Ahmad Madi dari pihak-pihak terkait.

โ€œKarena itu kita dorong penyidik kepolisian dan Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Kepri untuk bekerja maksimal,โ€ kata dia.

ADVERTISEMENT

โ€œIni supaya tidak terulang lagi kecelakaan kerja seperti yang sama,โ€ tambah dia.

Baca: Diduga Tertimpa Besi, Satu Pekerja di Kabil Tewas

Selain itu, Alex jug mendorong pihak kawasan Industri untuk mengawal insiden nahas yang terjadi dalam kawasan.

ADVERTISEMENT

โ€œIni peran kawasan di kejadian penting, termasuk menertibkan administrasi dan core business. Jangan hanya menyewakan lokasi. SOP perusahaan harus jelas dan kawasan ikut terlibat aktif untuk menanganinya,โ€ tandasnya.


Penulis: | Editor: Redaksi


Share This Article

TERBARU

What's New

POPULER

What's Hot