Menu

Mode Gelap

Warta · 10 Apr 2023 16:27 WIB

Penuhi Kebutuhan Lebaran, Tanjungpinang Pasok 70 Ekor Kambing dari Karimun


					Pengiriman kambing dari Karimun ke Tanjungpinang. Foto: Istimewa Perbesar

Pengiriman kambing dari Karimun ke Tanjungpinang. Foto: Istimewa

Sebanyak 70 ekor kambing dari Kabupaten Karimun didatangkan ke Tanjungpinang untuk memenuhi kebutuhan menjelang Idul Fitri.

Puluhan Kambing tersebut dikirim dengan KM Budi Jasa ke Pelabuhan Dompak, Jumat (7/4) kemarin.

ADVERTISEMENT

Setelah sampai di pelabuhan, petugas karantina langsung melakukan pemeriksaan terhadap puluan hewan ternak tersebut. Mulai dari, pemeriksaan kelengkapan dan kesesuaian dokumen serta pemeriksaan kesehatan fisik.

Pejabat Karantina Hewan, Dorisman, menyampaikan selain pemeriksaan fisik dan administrasi, juga dilakukan desinfeksi alat angkut baik kapal maupun mobil pick-up.

Hal tersebut sebagai upaya dalam pencegahan terhadap penularan penyakit hewan melalui media pembawa maupun alat angkut.

“Dari hasil pemeriksaan fisik juga tidak ditemukan gejala klinis PMK, dokumen lengkap, sehingga kambing dapat dibawa ke kandang peternak,” ujarnya di Tanjungpinang, Senin (10/4).

ADVERTISEMENT

Kepala Karantina Pertanian Tanjungpinang, Aris Hadiyono, mengapresiasi para peternak yang cukup patuh mengikuti aturan lalu lintas hewan ternak. Sehingga, hewan ternak yang masuk ke Tanjungpinang aman dan terbebas dari bahaya penyakit menular.

“Kami bersama pejabat otoriter veteriner Propinsi Kepri, selalu mendukung kelancaran pengiriman hewan kambing maupun sapi untuk kebutuhan masyarakat Tanjungpinang dan Bintan. Kita jaga pulau Bintan ini tetap bebas PMK, sehingga tidak menimbulkan keresahan bagi masyarakat peternak,” pungkasnya.

Gabung dan ikuti kami di :

Penulis: | Editor: Redaksi



whatsapp facebook copas link

ADVERTISEMENT
advertisement BP 1
Baca Lainnya

Laga Sepak Bola Tarkam di Kandis Pulau Buru Berakhir Ricuh, Polisi Bubarkan Suporter Bentrok

27 September 2023 - 15:24 WIB

IMG 20230927 151045 11zon

Seorang Warga Laboh Lingga Hilang di Laut Kentar, Tim SAR Temukan Pelampung

27 September 2023 - 12:43 WIB

Pencarian warga hilang di laut kentar

Ops Pekat Seligi 2023, Polres Lingga Datangi Sejumlah Hotel dan Penginapan

27 September 2023 - 09:54 WIB

WhatsApp Image 2023 09 26 at 20.31.19

APBD Perubahan 2023 Kabupaten Lingga Disahkan Rp 1,012 T

27 September 2023 - 09:34 WIB

Paripurna DPRD Lingga persetujuan APBD P 2023

Hingga Agustus 2023, Realisasi Belanja APBN di Kepri Capai Rp 9,67 Triliun

27 September 2023 - 09:02 WIB

IMG 20230926 193049 061 01

Proyek Pengembangan Rempang, Warga Mulai Pindah ke Hunian Sementara

26 September 2023 - 22:52 WIB

Kepala BP Batam Muhammad Rudi 34
Trending di Warta